Bahan:
- 2 sdm minyak sayur
- 500 g daging rib eye steak yang diiris tipis
- Bumbu:
- 100 ml shoyu
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm minyak wijen
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- ½ cm jahe, cincang
- 100 g pir Korea, parut
- 50 g bawang Bombay, iris tipis
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 1 sdm biji wijen
- 1 sdt cabai merah bubuk
- ½ sdt merica bubuk
- Pelengkap:
- Nasi putih
- Kimchi
- Bumbu: Taruh semua bahan bumbu dalam wadah lalu aduk hingga rata.
- Masukkan irisan daging selembar demi selembar sambil aduk dengan tangan dengan sedikit diratakan hingga terbalut bumbu.
- Tutup wadah dengan plastik lalu simpan dalam kulkas selama minimal 30 menit.
- Panaskan wajan datar.
- Tuangi minyak, lalu masukkan daging selembar demi selembar.
- Aduk dan masak hingga agak kering lalu angkat.
- Sajikan hangat dengan nasi putih dan kimchi.